Dinas PSDA kembali melakukan kegiatan yang sangat diharapkan dan dibutuhkan oleh masyarakat Kecamatan Dayeuhluhur, Kabupaten Cilacap.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air, Kabupaten Cilacap, ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kapasitas para pengelola air desa terhadap penyusunan tarif air minum yang proporsional, terukur, dan mendukung keberlanjutan layanan air bersih di pedesaan.
Sejumlah pihak turut hadir dalam bimbingan teknis ini, di antaranya perwakilan dari Kepala Dinas PSDA Kabupaten Cilacap, perwakilan Kepala Bidang SPAM Dinas PSDA, PPTK Bidang SPAM Dinas PSDA Cilacap, Perwakilan UPTD Pengairan Majenang yang menugaskan Mentri Pengairan, Kepala Desa Panulisan, Ketua Asosiasi KPSPAM Kabupaten Cilacap, serta perwakilan KPSPAM dari Desa Panulisan, Matenggeng, Hanum, Ciwalen, Cijeruk, Panulisan Barat, dan Panulisan Timur.
Lono Satrio, selaku PPTK Bidang SPAM Dinas PSDA Cilacap yang juga menjadi narasumber menyampaikan bahwa tarif air minum yang ditetapkan harus berdasarkan pada keseimbangan antara kemampuan masyarakat dan biaya operasional, dirinya juga mengingatkan agar SPAM pedesaan tidak hanya dianggap sebagai tanggung jawab pengelola saja, melainkan juga menjadi tanggung jawab bersama dengan masyarakat pengguna.
Kami harap masyarakat tidak hanya menjadi pemanfaat air, tetapi juga terlibat aktif dalam menjaga, merawat, dan mengawasi infrastruktur spam yang sudah dibangun, tanpa dukungan Masyarakat, SPAM pedesaan tidak akan mampu bertahan lama, tegasnya.
Senada dengan hal tersebut, Faiz selaku Ketua Asosiasi KPSPAM Kabupaten Cilacap menambahkan bahwa keberhasilan sistem air minum pedesaan bergantung pada partisipasi semua pihak, terutama masyarakat sebagai pengguna utama.
Tidak cukup hanya menggunakan, masyarakat perlu dibekali pengertian bahwa SPAM pedesaan adalah aset Bersama, jika dirawat Bersama, manfaatnya akan berlangsung jangka Panjang, peran aktif masyarakat adalah kunci, ungkap Faiz saat memberikan pemaparan.
Senada dengan narasumber lainnya, Kepala Desa Panulisan, Koko, menyampaikan terima kasih kepada Dinas PSDA Cilacap yang telah memilih desanya sebagai lokasi kegiatan dan memberikan pelatihan yang dinilainya sangat bermanfaat.
Semoga ilmu yang didapatkan dari bimtek ini bisa diimplementasikan oleh seluruh KPSPAM desa untuk meningkatkan kualitas layanan air minum di Masyarakat, kami sangat mengapresiasi upaya Dinas PSDA yang terus membina dan mendampingi kami di tingkat desa jelasnya.
BAH GATAN | NTV | CILACAP, JAWA TENGAH