Diduga hendak tawuran, puluhan siswa smp diamankan jajaran Satreskrim  Polsek Purwadadi, Subang, Jawa Barat. Selain itu, petugas juga berhasil menyita sejumlah sajam jenis corbek, yang diperkirakan milik para pelaku.

Kabar adanya puluhan pelajar SMP yang akan tawuran tersebut, sampai ke telinga jajaran Satreskrim Polsek Purwadadi. Selanjutnya, dengan sigap mereka bergerak dan menyisir sejumlah titik . Alhasil puluhan murid sekolah yang mengenakan baju seragam pramuka, kedapatan sedang nongkrong disebuah rumah kosong dan diduga mereka hendak tawuran.

Kapolsek Purwadadi- AKP Asep Suhendar mengatakan, dalam penyisiran yang berlangsung Kamis 31 Oktober 2024 itu, tanpa banyak tanya polisi langsung menggeledah tempat tersebut. Hasilnya, para pelajar itu kedapatan menyimpan senjata tajam jenis corbek yang diduga akan digunakan untuk tawuran.

Untuk penanganan lebih lanjut, puluhan murid sekolah itu langsung digiring ke mapolsek purwadadi untuk menjalani pemeriksaan.

AKP asep menambahkan, dalam aksi pengamanan ini, terdapat sekitar 25 siswa SMP yang tergabung dalam geng Avatar Mistery , dan diduga  hendak tawuran. Selain itu, diketahui mereka kerap terlibat tawuran di kawasan Purwadadi, yang menggangu ketertiban lingkungan.

Dari hasil penggeledahan yang dilakukan petugas di sebuah rumah kosong, yang jadi tempat pelajar itu nongkrong, polisi menemukan 12 buah senjata tajam jenis corbek yang disimpan dibawah tempat tidur.

Untuk memberikan efek jera, usai diberikan pembinaan, puluhan murid sekolah membacakan sumpah janji tak akan mengulangi lagi perbuatannya. Selanjutnya, mereka diserahkan kepada guru dan orang tuanya masing masing.