Didampingi pihak kepolisian dan tour guide, Marie Caline Van Dame, korban penjambretan yang videonya sempat viral di Banyuwangi, Jawa Timur, mendatangi Mapolresta Banyuwangi pada kamis siang, 10 oktober 2024.
Kedatangan turis asal Belgia ini untuk mengambil kembali barang-barang miliknya berupa uang tunai, A-T-M, dan dokumen penting yang sempat dicuri pelaku. Korban yang sempat kebingungan karena paspor dan seluruh uangnya digondol jambret, kini bisa bernapas lega. Semua barang itu sudah kembali ke tangannya secara utuh.
Diketahui, backpacker ini datang ke Banyuwangi sejak beberapa hari yang lalu, untuk mendatangi sejumlah tempat wisata di Banyuwangi. salah satunya taman wisata alam kawah gunung ijen.
Marie Celine berterima kasih kepada pihak kepolisian yang sudah bergerak cepat atas apa yang dialaminya. Karena tak lama setelah laporan diterima petugas, mereka langsung melakukan gerak cepat penyelidikan ke T-K-P dan mengorek keterangan dari sejumlah saksi.
Selanjutnya, berbekal rekaman kamera pengawas polisi akhirnya berhasil menangkap pelaku tanpa perlawanan di rumahnya dalam kurun waktu tak sampai 1×24 jam, pada rabu malam sekitar pukul 20.00 WIB. Meski sudah menjadi korban kejahatan, turis Belgia ini mengaku tak kapok untuk berwisata di Indonesia.
Berkat gerak cepat atas apa yang dialaminya, turis asal Belgia ini mengaku mendapatkan jaminan keamanan dari pihak yang berwajib. Atas kejadian ini, Marie Celine memilih untuk berhati-hati ke depannya, supaya tak jadi korban kejahatan kembali. Setelah dari Banyuwangi, ia berencana akan melanjutkan perjalanan wisatanya ke sejumlah tempat wisata di Indonesia.
Seperti diberitakan sebelumnya, seorang wanita yang merupakan turis asal Belgia, jadi korban jambret saat berjalan kaki di pusat kota Banyuwangi, Jawa Timur, pada rabu siang, 9 oktober 2024 Lalu.
Akibat kejadian ini, Dompet yang berisi uang tunai dan paspor milik korban raib digondol pelaku. Karena aksinya terekam kamera pengawas, pelaku akhirnya berhasil diringkus pihak kepolisian dengan mudah dalam kurun waktu tak sampai 1×24 jam.